IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN IPA TERPADU KELAS V DI MI AL-MADINA PRAMBANAN

  • Andi Setiyawan STPI Bina Insan Mulia Yogyakarta
  • M. Rofi Fauzi STPI Bina Insan Mulia Yogyakarta
Kata Kunci: Guru, Pembelajaran IPA Terpadu, Siswa

Abstrak

Pembelajaran IPA terpadu pada jenjang sekolah dasar pada hakikatnya ialah membawa peserta didik dalam kondisi yang lebih nyata, bukan hanya sekadar teoritis belaka. Pembelajaran IPA terpadu pada jenjang dasar bertujuan guna menumbuhkan sikap dan pola pikir ilmiah dalam diri siswa, sehingga nantinya diharapkan siswa mampu memecahkan berbagai problematika yang ditemuinya dalam kehidupan sehari-hari dengan pola pikir ilmiah yang logis dan sistematis. Adapun penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan guna mengetahui bagaimana implementasi pembelajaran IPA terpadu kelas V di MI Al-Madina Prambanan serta mengetahui urgensi dari proses pelaksanaan pembelajarannya dan juga problematika beserta solusi dalam proses pembelajaran IPA terpadu di MI Al-Madina Prambanan. Adapun pembelajaran IPA terpadu kelas V di MI Al-Madina Prambanan dilaksanakan mengacu pada konsep dasar pembelajaran IPA terpadu dimana membawa siswa pada pembelajaran nyata dengan harapan agar dalam diri siswa tumbuh sikap dan pola pikir ilmiah yang nantinya dapat menjadi bekal bagi siswa dalam menyelesaikan berbagai problematika yang dihadapi dengan logis dan sistematis. 

Referensi

Adin Nuryadin, "Pentingnya Pembelajaran IPA di Sekolah Dasar", diakses dari Kompasiana.com pada tanggal 06 April 2022 pada https://www.kompasiana.com/adin8118/54f90eb1a33311f8478b49aa/pentingnya-pembelajaran-ipa-di-sekolah-dasar
Ayu Nur Shaumi, Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skill) Dalam Pembelajaran Sains Di Sd/Mi, Terampil:Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar, Vol.2, No. 2 (2015)
Din Azwar, dkk, “Modul Ipa Berbasis Sains Teknologi Masyarakat (Stm) Untuk Meningkatkan Kemandirian Belajar Dan Kemampuan Kognitif Siswa”, Utile Jurnal kependidikan.Vol. 2, No. 2 (2016).
Hartono, R, “Kepemimpinan Perempuan di Era Globalisasi”, Jurnal Pancasila Dan Kewarganegaraan, Vol. 1, No. 1 (2021).
Mardiana, Penerapan Pembelajaran IPA Berbasis Konstruktivisme dalam Meningkatkan Sikap Ilmiah pada Siswa Madrasah Ibtidaiyah, Jurnal Ilmiah Al-Madrasah, Vol. 3, No. 1 (2018).
Niken Kusuma Hapsari, Pembelajaran IPA di MI Sunan Ampel Mojokerto, UIN Maulana Malik Ibrahim:Malang (2013)
Para Mitha dkk, Implementasi Kurikulum 2013 Kelas V Sekolah Dasar Negeri Jombor 01, Jurnal Dikdas Bantara, Vol. 1, No. 2 (2018).
Purniadi Putra, Pendekatan Etnopedagogi dalamPembelajaran IPASD/MI, Primary Education Journal, Vol. 1, No. 1 (2017).
Rahmi Laila dan Sinta Yolanda, “Meta Analisis Pengaruh Pembelajaran IPA Terpadu Model Terhubung terhadap Hasil Belajar Siswa” Jurnal Penelitian dan Pembelajaran Fisika, Vol. 6 No .1 (2020).
Suparlan, Pada Pembelajaran Ipa Di Sd/Mi Kelas IV, Jurnal Pendidikan Dasar, Vol. 1, No. 2 (2017).
Tuti Rezeki, dkk, Literasi Sains Melalui Pendekatan Saintifik Pada Pembelajaran Ipa Sd/Mi Di Abad 21, MODELING: Jurnal Program Studi PGMI, Vol. 7, No. 2 (2020).
Wildan Fatoni, Urgensi Pembelajaran Ipa Dengan Pendekatan Sains, Teknologi, Dan Masyarakat Dalam Menghadapi Problematika Kehidupan Masyarakat. Diunduh Dari In: Ipa Abad 21: Inovasi Riset Ipa Dan Pembelajarannya. 1, 1 . Lp3di Press, Lumajang, Pp. 111-130. Isbn 978-623-91150-4-3.
Yusniati dkk, “Pelatihan Implementasi Pembelajaran IPA Terpadu Berbasis Tematik bagi Guru MI Al-Fitrah Kupang” Kelimutu Journal Of Community Service,Vol.1, No. 1 (2021).
Diterbitkan
2022-12-30
Bagian
Articles